Rabu, 28 September 2011

Diabetes Melitus



Diabetes Melitus (DM), berasal dari bahasa Yunani yaitu diabainein, tembus atau pancuran air, sedangkan dalam bahasa Latin mellitus berarti rasa manis yang juga dikenal di Indonesia dengan Penyakit Kencing Gula. Diabetes Melitus adalah kelainan metabolis yang disebabkan oleh banyak factor, dengan simtoma berupa hiperglisemia kronis dan gangguan metabolism karbohidrat, lemak dan protein, sebagai akibat dari :
  • ·         Defisiensi sekrsi hormone insulin, aktivitas insulin, atau keduanya.
  • ·         Defisiensi transporter glukosa
  • ·         Atau keduanya.


Penyakit kencing manis pada umumnya diakibatkan oleh konsumsi makanan tidak terkontrol atau sebagai efek samping dari pemakaian obat-obat tertentu. Berikut ini adalah faktor-faktor yang menyebabkan seseorang beresiko terkena diabetes :
  •  Faktor keturunan.
  •  Kegemukan / obesitas biasanya terjadi pada usia 40 tahun.
  •  Tekanan darah tinggi.
  •   Angka Triglycerid (salah satu jenis molekul lemak) yang tinggi.
  • Level kolestrol yang tinggi.
  • Gaya hidup modern yang cenderung mengkonsumsi makanan instan.
  •  Merokok dan stress.
  • Terlalu banyak mengkonsumsi karbohodrat.
  •  Kerusakan pada sel pankreas.